MEMANFAATKAN KESALAHAN QUERY DATABASE SUATU WEB UNTUK MENDAPATKAN USERNAME SERTA PASSWORD NYA MENGGUNAKAN TEKNIK SQL INJECTION
Disclaimer : Hacking tanpa ijin adalah ilegal (UU No. 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi (UU PDP)). Teknik yang dijelaskan pada tutorial kali ini hanya sebagai pembelajaran untuk melindungi diri dari serangan siber yang akhir - akhir ini marak terjadi. Segala bentuk resiko yang ditimbulkan akibat percobaan penyalahgunaan sepenuhnya ditanggung oleh pihak yang bersangkutan. PENGERTIAN SQL injection merupakan salah satu teknik peretasan yang digunakan untuk memasukkan sebuah parameter pada website ataupun sebuah statement query secara sengaja dengan tujuan untuk mendapatkan data user . Teknik SQL injection ini sebagian besar digunakan untuk tujuan yang tidak baik, dan beberapa dampak yang diberikan dapat berupa: Kerusakan pada database : Dikarenakan orang dapat dengan mudah memodifikasi database ataupun merusak data yang ada di dalamnya hanya dengan menggunakan statement SQL. Perubahan pada data : SQL memiliki beberapa query yang berupa DML ( Data Manipulation L...